Pembangunan Rabat Beton menjadi salah satu prioritas Pembangunan Pemerintah Desa Pekon Ganjaran Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu.
Pembangunan Rabat Beton sepanjang 150 meter lebar 2.5 meter di Dusun Ganjaran I tepatnya di Rt. 02 di Jalan Gang Pak Ngadiran sedang dalam pelaksanaan , yang dibangun dengan menggunakan Dana Desa tahun 2019.
Warga setempat sangat antusias dalam mengerjakan pembangunan Rabat Beton tersebut agar bisa terlaksana dengan sebaik-baiknya .Dengan semakin mudahnya akses jalan di pemukiman ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dari sebelumnya.